Vimalla Semoga istiqomah selalu dalam kebaikan.. Jakarta, Indonesia

Rigging Adalah : Pelajari Pengertian dan Profesi Penting

1 min read

rigging adalah

Rigging adalah – Sebagian dari kita mungkin sudah tau apa itu rigging, tetapi kebanyakan juga masih belum tau lebih jelasnya tentang hal ini.

Penting bagi kita untuk mengetahui hal – hal yang belum kita tahu, karena itu akan menambah khazanah pengetahuan. Apapun itu, ada baiknya kita mengetahui tentang hal – hal baru.

Untuk Anda yang belum mengetahui tentang apa itu Rigging, pas banget nih, kita akan ulas semua hal tentang rigging disini.

Baca Juga : Service Crew Adalah : Pengertian, Tugas & Tanggung Jawab

Apa Itu Rigging?

Rigging adalah metode atau cara untuk memindahkan beban besar dengan aktivitas ikat mengikat baik menggunakan tali seperti wire rope sling, webbing sling atau rantai.

Secara teori, rigging adalah sebuah proses kerja sistematis, terencana dan terstruktur untuk mengangkat dan memindahkan objek dari satu titik ke titik lainnya dengan menggunakan satu atau lebih alat berat.

Dalam mengoperasikan alat besar seperti crane, tentu hal ini berkaitan dengan beberapa pihak yang berperan. Beberapa pihak yang berperan dalam menjalankan proses rigging adalah Rigger, Signalman dan Operator Crane. Rigging adalah metode penting dalam konstruksi dan hanya mereka yang memiliki kompetisi khusus dan terlatih yang boleh mengoperasikannya.

Baca Juga : Shopkeeper Adalah : Pengertian, Tugas & Tanggung Jawab

Profesi Penting Dalam Proses Rigging

1. Rigger (Juru Ikat)

Rigger atau juru ikat adalah profesi yang memiliki kemampuan dan keahlian dalam melakukan pengikatan barang. Seorang rigger harus memahami peralatan rigging sesuai dengan fungsinya seperti Shackle, Wire Rope Clip/Clamp, Wire Rope Thimble, Turnbuckle, Hammerlock, Hook, Eye bolt, Pad Eye, Swivel, Loadbinder dan lain lain.

Pada hal ini, seorang Rigger harus memiliki kemampuan yang mumpuni dan terlatih. Karena dalam pekerjaan rigging menyangkut keselamatan banyak pihak baik itu pekerja, material dan alat berat.

2. Signalman

Signalman adalah profesi yang memiliki kompetensi khusus yang dikenali dengan rompi berwarna cerah yang tugasnya adalah memberi sinyal atau aba-aba kepada operator crane. Signalman bertanggung jawab untuk memastikan jalur lifting dapat dilalui.

Signalman mengunakan sinyal tangan untuk mengarahkan operator crane dalam proses lifting. Penggunaan radio dapat digunakan jika dalam situasi penglihatan operator crane terhalangi.

3. Operator Crane

Operator crane haruslah memiliki lisensi/sertifikasi yang valid untuk menjalankan alat berat. Hal ini karena tugas operator crane sangatlah penting dalam proses rigging. Operator crane harus mengetahui kondisi tanah, posisi pusat gravitasi, ketepatan pengangkatan dan yang paling penting tidak menempatkan pekerja lain dalam bahaya saat proses pengangkatan.

Nah, dari tiga posisi penting tersebut mereka harus memiliki komunikasi yang baik satu dengan lainnya. Mereka harus mengikuti persyaratan dan tata cara sesuai dengan standar lokal maupun internasional.

Kesimpulan

Demikian artikel mengenai rigging ini kami ulas, terimakasih ya!

Informasi lainnya bisa langsung kesini ya!

Vimalla Semoga istiqomah selalu dalam kebaikan.. Jakarta, Indonesia
promo sdc ×

Mau Belajar Accurate?

Promo Belajar Accurate. Nikmati belajar accurate dan dapatkan sertifikatnya hanya kurang dari 200 ribu rupiah.

Ambil Kelas