Vimalla Semoga istiqomah selalu dalam kebaikan.. Jakarta, Indonesia

Buku Digital Marketing : Rekomendasi Untuk Yang Ingin Belajar

1 min read

buku digital marketing

Buku digital marketing – Dewasa kini digital marketing bukan hanya menjadi trend, tetapi menjadi sebuah cara untuk meningkatkan sebuah penjualan dalam suatu perusahaan.

Sebuah perusahaan memerlukan digital marketing untuk dapat tumbuh dan maju di era sekarang ini, karenanya diperlukan talenta – talenta berbakat  yang bisa memberikan impact terhadap sebuah perusahaan dalam dunia digital marketing.

Berbicara tentang talenta, kita perlu tau nih dan kita perlu menjadi seseorang yang paham dalam menjalankan tugasnya. Agar nantinya tidak menimbulkan sebuah masalah dalam bekerja.

Untuk kamu yang baru ingin memulai perjalanan dalam digital marketing, kami coba untuk memberikan kepada Kamu buku digital marketing yang bisa dipelajari.

Berikut ini adalah daftar buku digital marketing yang bisa jadi bahan Kamu untuk belajar

  • Top of Mind: Use Content to Unleash Your Influence and Engage Those Who Matter To You (2017): John Hall

Buku digital marketing yang pertama berikutnya ini akan mengajarkan kamu bagaimana membuat sebuah brand atau produk yang menjadi “top-of-mind”.

Buku ini mengajarkan hal pertama yang muncul dipikiran konsumen dan cara menarik perhatian konsumen dengan strategi yang penulis namakan “you marketing”.

Pada dasarnya, strategi ini memiliki ide bagaimana konten yang konsisten dan berkualitas bisa menjadi lebih baik dengan menghubungkan konten tersebut pada nilai-nilai tiap individu punya.

  • Dynamic Digital Marketing (2019): Dawn McCruer

Buku Dynamic Digital Marketing mengajarkan cara meningkatkan keberadaan brand secara online, cara menarik perhatian audience, mendorong penjualan, dan mengubahnya menjadi konsumen yang menguntungkan.

Banyak pebisnis yang mengerti pentingnya digital marketing, akan tetapi masih banyak juga yang bingung harus memulai dari mana, atau bahkan terus-terusan gagal saat mencoba.

Melihat situasi ini, penulis menciptakan sebuah digital marketing framework yang ia namakan Dynamic Digital Marketing Model.

Buku ini memberikan delapan cara untuk membuat bisnis online kamu agar berkembang secara konsisten dan menguntungkan.

  • Ranked!: A Machine Learning Study of Google Analytcs Metrics Predicting Content Quality (2019): Constantin Singureanu

Digital marketing tidak selalu soal media sosial, melainkan juga bagaimana brand kamu menjadi pertama yang ditemukan di mesin pencarian online.

Setiap proses digital marketing yang dilakukan, alangkah baiknya untuk dianalisis kembali dan dievaluasi demi  mencapai hasil yang maksimal.

Buku digital marketing Ranked! akan memberikan kamu penjelasan lebih mengenai Google Analytics, lalu bagaimana persepsi konten oleh Google yang meliputi traffic, bounce rates, waktu yang dihabiskan per laman, durasi rata-rata per sesi, pageviews, dan lain-lain.

Buku ini cenderung memiliki kesan yang akademis, karena diisi oleh riset yang dipercaya bisa mempengaruhi peringkat SEO di mesin pencarian online.

Melalui buku ini, penulis berharap bahwa mereka yang membaca, meski sebelumnya tidak menguasai secara teknis. Namun, mereka dapat memanfaatkan ilmu untuk diimplementasikan sendiri.

Vimalla Semoga istiqomah selalu dalam kebaikan.. Jakarta, Indonesia
promo sdc ×

Mau Belajar Accurate?

Promo Belajar Accurate. Nikmati belajar accurate dan dapatkan sertifikatnya hanya kurang dari 200 ribu rupiah.

Ambil Kelas