Vimalla Semoga istiqomah selalu dalam kebaikan.. Jakarta, Indonesia

Opini Audit : Pengertian dan Tahapan Lengkapnya!

1 min read

opini audit

Opini Audit – Sebuah perusahaan umumnya sering melakukan yang namanya proses audit, yang berfungsi menjaga stabilitas keberlangsungan hidup.

Sebuah alat untuk menerjemahkan laporan keuangan untuk mengambil keputusan yang berampak pada perusahaan itulah yang memunculkan analisa laporan keuangan.

Mempunyai nilai manfaat untuk perusahaan maupun instansi pemerintah. Karena berdasarkan nilai tersebutlah pernyataan secara professional muncul berdasarkan pada laporan keuangan.

Pengertian Opini Audit

Dalam kamus standar akuntansi, Ardiyos Tahun 2007 menyatakan bahwa pengertian dari opini merupakan suatu laporan yang diberikan seorang akuntan publik terdaftar. Yang merupakan hasil adanya penilaian sebuah kewajaran dari laporan yang telah tersaji oleh perusahaan kepada akuntan publik.

Pada kamus istilah akuntansi, Tobing Tahun 2004 menyatakan bahwa adanya opini auditor merupakan suatu laporan yang diberikan auditor terdaftar. Pernyataan tersebut bahwa adanya pemeriksaan yang sudah dilakukan sesuai dengan norma serta aturan sebuah pemeriksaan akuntan. Dan diikuti dengan adanya laporan keuangan yang sudah diperiksa menghasilkan kewajaran berpendapat.

Biasanya opini auditor akan diberikan oleh auditor melalui beberapa tahapan audit dan audit tersebut mampu memberikan kesimpulan opini yang wajib diberikan berdasarkan laporan keuangan yang diaudit oleh seorang auditor.

Tahapan Opini Audit

Seorang yang bekerja sebagai auditor harus melakukan tahapan sebelum memberikan analisa laporan keuangan yang dilakukan. Tahapan dalam analisa laporan keuangan akan berpengaruh pada kesimpulan yang diambil berdasarkan laporan keuangan.

Selain itu tahap demi tahap yang dilakukan seorang auditor wajib dilakukan untuk menghasilkan tingkat ketelitian serta pengaruh dari seorang auditor nantinya bagi perusahaan.

Beberapa tahapan tersebut harus diperhatikan dalam melaksanakan opini audit hal tersebut berdasar kepada Arens Et al Tahun 2018:132, yaitu:

  1.  Adanya sebuah perencanaan serta perancangan sebuah pendekatan dalam melakukan audit.
  2. Lakukan pengujian pengendalian serta transaksi yang dilakukan.
  3. Adanya pelaksanaan sebuah prosedur analitik dan pengujian secara terperinci terhadap saldo pelaporan keuangan.
  4. Tahap penyelesaian serta diterbitkannya laporan audit.

Kesimpulan

Kesimpulannya adalah sebuah laporan keuangan dapat diambil kesimpulan berdasarkan analisa laporan keuangan. Dalam menentukan sebuah laporan diperlukan analisa laporan keuangan guna menerjemahkan apa yang sedang terjadi.

Vimalla Semoga istiqomah selalu dalam kebaikan.. Jakarta, Indonesia
promo sdc ×

Mau Belajar Accurate?

Promo Belajar Accurate. Nikmati belajar accurate dan dapatkan sertifikatnya hanya kurang dari 200 ribu rupiah.

Ambil Kelas