Manfaat Google My Business – Teman – teman sekarang ini apakah sudah paham tentang google my business? Pernah ada seseorang bertanya pada saya waktu itu.
Kondisi pada saat itu sedang potong rambut, kemudian sang capster tanya, “Mas, saya ni punya barbershop biar terkenal gimana ya?”
Pertanyaannya singkat, namun cukup penuh perhitungan untuk menjawabnya. Maka saya langsung bilang coba untuk menggunakan google my business mas.
Nah itu adalah salah satu fungsi dari google my business, cara singkat untuk mengenalkan brand Anda secara gratis. Untuk caranya sendiri tinggal mengikuti panduan disini yes.
Kita disini tidak akan membahas terkait dengan tutorial untuk membuat google my business, melainkan lebih kepada membuat apa manfaatnya dari sebuah google my business, seperti yang ditanyakan oleh mas capster diatas tadi.
Baca Juga : Metadata dalam Website Adalah : Simak Pentingnya Hal Satu Ini
Daftar Isi
7 Manfaat Google My Business Untuk Bisnis
-
Manfaat Google My Business Meningkatkan Visibilitas
Manfaat google my business yang pertama ada meningkatkan visibilitas, apa yang dimaksud dengan meningkatkan visibilitas? yaitu membuka fokus keyword pencarian google menjadi profile perusahaan atau bisnis Kamu. Kenapa bisa seperti itu? karena biasanya orang cenderung untuk mencari di google terlebih dahulu.
Oke mari kita ke studi kasus Mas Mas Capster tadi.
Saya memutuskan untuk potong rambut, saya mencari di google dengan potong rambut terdekat, saya mendapati lokasi potong rambut mas capster tadi, dan setelah membaca review maka saya langsung memutuskan untuk gas kesana.
Itu hanya dari saya, bagaimana dengan yang lain? kemungkinan bisa lebih banyak membuka visibilitas seseorang karena jutaan orang bisa mengakses google tiap saat, paham bukan?
-
Mempromosikan Bisnis
Manfaat yang kedua dari google my business adalah. Promosi bisnis sekarang itu mahal, coba cek deh kalau lagi senggang berapa biaya yang harus dikeluarkan dari pemasangan iklan banner di jalan raya, televisi, dan lain lain? Mahal bukan main?
Terus gimana solusinya agar bisnis kita bisa melakukan promosi? dengan menggunakan google my business.
Dalam hal ini, promosi yang dilakukan dalam halnya pada layanan Google lain, seperti Google Maps. Menurut data, ada lebih dari 1 miliar populasi di seluruh dunia yang menggunakan layanan Google Maps.
Nah nah, hal seperti inilah yang bisa kita manfaatkan dengan Google My Business, bisnis kamu pun berkesempatan untuk dipromosikan oleh aplikasi pemetaan digital yang populer ini.
Tak hanya secara lokal, Google My Business bisa mempromosikan toko fisik kamu secara global. Para pelanggan pun akan lebih mudah dalam menenemukan lokasi bisnis kamu.
Baca Juga : Contoh Prototype : Penjelasan Prototype dan Contohnya
-
Bisa Mendapatkan Pelanggan
Manfaat lain dari google my business adalah bisa mendapatkan pelanggan. Dari jutaan pengguna google tidak mungkin kamu tidak mendapatkan pelanggan dari sini.
Pasti ada celah, jika kamu berusahana untuk melakukan perbaikan dari segi profile dan bisnis Kamu.
-
Ramah di Mata Google
Di mata google jika kamu mempunyai sebuah google my business, dan ditambah kamu memiliki sebuah website maka akan semakin memudahkan kamu untuk membuat website yang kamu punya berada dalam posisi teratas pencarian google.
-
Mendapat Review dari Customer
Next, manfaat ke lima dari google my business adalah mendapatkan review dari customer,
Kita coba untuk langsung ke case langsung ya, mas mas barbershop tadi, kita mendapati sebuah pelanggan di barbershop tersebut maka bisa tuh kita minta mereka untuk melakukan review dalam google my business kita. Dengan review yang positif otomatis dong, bisa meningkatkan kepercayaan yang ada dalam bisnis kita.
Apalagi review juga merupakan salah satu faktor orang dateng ke lokasi bisnis kita.
-
Manfaat Google My Business Meningkatkan Profesionalisme
Lanjut, review yang positif, website yang ada, dan ada visibilitas yang ramah dari google, semakin meningkatkan profesionalisme dalam bisnis kita. Orang – orang akan memandang bisnis kita menjadi professional dan akan banyak yang datang untuk menggunakan layanan atau membeli produk kita.
-
Meningkatkan Nilai Informasi
Informasi adalah sebuah data yang sangat penting saat ini, keakuratan akurasi menjadi hal yang bisa dipertaruhkan dalam sebuah bisnis.
Contohnya adalah ketika informasi di layanan seperti sosmed soal harga ternyata berbeda dengan aslinya, bagaimana jika seperti itu? Pelanggan akan kecewa, sudah pasti akan sangat kecil sekali kemungkinannya untuk mereka bisa kembali lagi.