Harga jasa pembuatan aplikasi – Saat ini beragam aplikasi muncul di zaman yang serba modern ini, zaman yang mana ketika kita membutuhkan sesuatu sudah bisa dengan genggaman tangan, beragam manusia berlomba untuk saling menciptakan sebuah solusi atas permasalahan yang terjadi.
Beragam aplikasi hadir, beragam manusia mengunduhnya melalui sebuah platform bernama playstore, solusi hadir atas permasalahan yang dihadapi.
Ada yang ingin membuat aplikasi serupa, namun tak tau berapa harganya dan seberapa sulit tingkat kesulitan pembuatannya. Perlu kita ketahui bersama bahwa membuat sebuah aplikasi tidak sama dengan membuat sesuatu seperti makanan yang bisa langsung jadi.
Pembutannya memerlukan riset mendalam agar apa yang dibuat bisa digunakan oleh orang lain, karena pada akhirnya orang lain lah yang akan menggunakan aplikasi yang kita buat.
Baca Juga : UI UX Digital Marketing : Keterkaitan & Keterikatan Satu Sama Lain
Tahap Pembuatan Aplikasi Website
Dalam tahapannya, tahapan untuk membuat website mempengaruhi harga jasa pembuatan aplikasi website itu sendiri. Biasanya sebuah website dibangun dengan riset yang mendalam, contohnya adalah tokopedia, airbnb, traveloka dan masih banyak yang lain, website – website seperti itu selain dengan riset yang mendalam juga dengan uang yang banyak juga, xixixi. Karena apa? jelas karena memerlukan sumber tenaga ahli dibidangnya.
Nah biasanya website yang tidak terlalu banyak menggunakan riset adalah website informational seperti company profile. Memang yang baik adalah tetap menggunakan riset tetapi dalam hal ini yang dimaksudkan adalah riset yang tidak terlalu banyak.
Lantas kira – kira berapa harga jasa pembuatan aplikasi untuk hal – hal seperti diatas? penasaran? yuk simak jawabannya dibawah
Harga Jasa Pembuatan Aplikasi Website
Untuk harga sendiri khususnya pembuatan aplikasi website bisa bermacam – macam, tergantung dari tingkat kesulitan dan lamanya proses dalam membuat aplikasi website tersebut.
Range harga yang ditawarkan bisa mencapai 10 – 500 juta untuk sebuah project, jika itu adalah sebuah product maka bukan tidak mungkin akan lebih mahal lagi jatuhnya.
Semua ini bisa saja berbeda – beda, tetapi biasanya dalam sebuah pembuatan aplikasi khususnya web, harganya bisa mencapai segitu.